INKLUSIF NYA BANKALTIMTARA ADA DITENGAH ORKESTRASI PEMBANGUNAN IKN.
Kandilo.com : IrmaJaya


Presiden RI Prabowo Subianto pada kunjungan perdananya ke IKN menepuk lembut Basuki Hadimulyono signal Presiden memberi apresiasi.
Sepaku – Kalimantan Timur -IKN
Rapat Koordinasi Bankaltimtara yang diselenggarakan selama tiga hari, sejak Senin (26/01), menjadi ruang konsolidasi strategis bagi jajaran manajemen dan pimpinan unit kerja. Forum ini diarahkan untuk merumuskan langkah adaptif dan responsif, sekaligus memperkuat ketahanan bank daerah dalam menjaga kinerja berkelanjutan.
Rakor ini juga menegaskan posisi Bankaltimtara sebagai bank pembangunan daerah yang tidak hanya adaptif terhadap perubahan, tetapi juga proaktif membaca peluang di tengah tantangan. Dengan semangat kolaborasi dan kehati-hatian, Bankaltimtara optimistis mampu menjaga kepercayaan publik serta berkontribusi nyata terhadap pertumbuhan ekonomi Kalimantan Timur, inklusi pada dorongan terhadap UMKM pada geliat IKN dan Kalimantan Utara.
Bankaltimtara menegaskan perannya sebagai bank pembangunan daerah yang tidak hanya adaptif terhadap dinamika global dan regional, tetapi juga aktif meng orkestrasi pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan pendekatan berkeadaban dan berkelanjutan. Di tengah turbulensi ekonomi yang menekan sektor perbankan nasional, Bankaltimtara mengambil posisi strategis sebagai penggerak intermediasi keuangan yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat.
Melalui penguatan layanan perbankan dan pembiayaan produktif, Bankaltimtara menjadi bagian penting dalam membangun ekosistem ekonomi baru di kawasan IKN dan wilayah penyangganya. Fokus utama diarahkan pada pemberdayaan usaha warga, khususnya UMKM, agar tidak sekadar menjadi pelengkap pembangunan fisik, melainkan aktor utama dalam pertumbuhan ekonomi lokal.
Management IKN menilai pendekatan tersebut menghadirkan dimensi pembangunan yang menyentuh dan bermakna. Pemberdayaan usaha warga dinilai selaras dengan semangat pembangunan IKN yang berkeadaban, inklusif, serta berpijak pada prinsip ekonomi hijau yang sustainable. Keterlibatan lembaga keuangan daerah seperti Bankaltimtara dipandang mampu menjembatani kepentingan pembangunan nasional dengan penguatan ekonomi masyarakat setempat.
Kepala KCP Bankaltimtara, Iqbal, menyampaikan bahwa pembangunan IKN berdampak langsung pada meningkatnya aktivitas UMKM di wilayah layanan Bankaltimtara.“Data kami menunjukkan peningkatan jumlah pelaku UMKM yang mengakses layanan perbankan, mulai dari pembukaan rekening, intensitas transaksi, hingga pembiayaan usaha.
Ini mencerminkan tumbuhnya kepercayaan pelaku usaha lokal terhadap Bankaltimtara seiring akselerasi pembangunan IKN,” ungkap Iqbal.Ia menambahkan, UMKM merupakan fondasi ekonomi daerah yang harus terus diperkuat agar mampu naik kelas dan berdaya saing. Karena itu, Bankaltimtara secara konsisten menghadirkan skema pembiayaan yang adaptif, pendampingan usaha, serta kemudahan layanan yang sejalan dengan prinsip keberlanjutan.
Dengan orkestrasi strategi yang terukur antara dukungan terhadap UMKM, sinergi bersama Management IKN, dan komitmen pada ekonomi hijau, Bankaltimtara optimistis dapat menjaga kinerja berkelanjutan sekaligus berkontribusi nyata dalam mewujudkan IKN sebagai pusat pertumbuhan baru yang beradab, inklusif, dan ramah lingkungan.

