WILAYAH PASER WASPADA ; BENCANA HIDROMETEOROLOGI MAKIN MENDEKAT.

By adm1 on 12 Jan 2026, 07:02 AM

Tim Kandilcom/ editor ; IrmaJaya

Ilustrasi ketinggian air di sungai Kandilo Muara Komam mulai terus meninggi mulai meluap.( Doc. Kontributor Kandilocom).

apa saja sirene dari alam ?

Mobilisasi tertinggi kemampuan militer dan sipil dikerahkan demi menjaga rasa senasib sepenanggungan sebagai Bangsa Indonesia ; seperti penanggulangan sekaligus pemulihan pasca bencana seperti terjadi pada wilayah Provinsi Aceh ; Sumatera Utara dan Sumatera Barat.

Lalu manalagi ? tragedi Balangan , dimana bencana hidrometeorologi muncul malah bertepatan dengan prosesi Haul Abah Guru Sekumpul.Dan bencana banjir di Kabupaten Balangan Kalimantan Selatan termasuk yang terparah dan berdampak luas.

Pada bagian terpisah; malah warga Amuntai yang intens berinteraksi dengan keluarganya di Kabupaten Paser mengakui sudah kisaran seminggu dimana mana wilayah Amuntai digenangi air.

Lalu sebagai pelengkap media Kandilo.com me rilis laporan warga Muara Komam yang melaporkan mulai meningginya permukaan air Sungai Kandilo terkhusus titik sungai yang tepatnya terletak di belakang komplek Booster Pertamina Batu Butok.

Area pertambangan rakyat di sekitar wilayah tersebut mulai tergenang air dengan ketinggian yang signifikan bahkan banyak peralatan vital tenggelam akibat terbawa derasnya arus air yang menggenang.”Keadaan itu menghentikan seluruh aktivitas penambang dan sementara kegiatan dihentikan total”, keluh salah seorang penambang tradisional kepada media Kandil.com dua hari silam.

Melalui pencermatan kondisi pergerakan air tersebut Media Kandilocom juga menghimbau agar warga yang melintas jalan ke Desa Muara Kuaro dan Prayon Kecamatan Muara Komam agar ber hati hati dan lebih waspada karena pada ruas menuju Muara Kuaro dan Prayon terutama di bagian dataran agak rendah selalu turut terendam bila permukaan air meninggi.

Dan patut pula untuk lebih intensif dilakukan pemantauan tertuju ke warga Desa Rantau Panjang dimana di rilis ke media Kandilocom belum sampai sebulan silam desa nya kembali terendam, meski penyebab pada desa tadi belum tersentuh langkah pencegahan hingga kini.

Wakil Gubernur Ir Seno Aji belum sebulan silam pernah mengingatkan warga masyarakat Kalimantan Timur untuk mulai mewaspadai situasi curah hujan tinggi yang terkadang di sertai petir badai termasuk penetrasi angin puting beliung.

Peringatan sama di rilis pula oleh Bupati Paser Fahmi Fadly beberapa hari pasca banjir Batu Kajang dan Desa Kasungai hampir 2 bulan silam.

Di bagian terpisah warga di Kecamatan Batu Sopang; Muara Komam ; Longikis dan Longkali melalui Edi , juga Supardan salah seorang aktivis Tagana mengharap langkah siaga mulai di sosialisasikan ke seluruh Kecamatan di wilayah Kabupaten Paser; dimaksudkan agar saat terpentrasi langkah prosedural telah dan siap di laksanakan di tingkat lapangan dari early warning; evakuasi termasuk handling bahan makanan dan kesehatan.

Leave a comment